You are here:Home » Cara menginstall software Teamviwer » Bagaimana Cara Install Teamviewer 10 Di Windows 7 dan Android

Bagaimana Cara Install Teamviewer 10 Di Windows 7 dan Android

Bagaimana Cara Install Teamviewer 10 Di Windows 7 dan Android

Aplikasi ini dapat berjalan baik di komputer maupun smatphone atau hp terutama Android, dan berikut adalah cara untuk menginstallnya:

Install Di PC (Windows 7)

  1. Download installernya dari sinihttp://www.teamviewer.com/id/download/windows.aspx, pilih TeamViewer versi lengkap – Windows, kemudian klik Unduh
  2. Pada How do you want to procced? pilih Basic installation. Pada How do you want to use Teamviewer pilih Personal/Non-commercial use. Kemudian klik Accept – next.Cara Install Teamviewer 9 Di Windows 7
  3. Selanjutnya tentukan lokasi penyimpanan (saran : biarkan default) kemudian klikFinish.
  4. Tunggu sampai proses selesai yang ditandai dengan munculnya windows/jendela aplikasi Teamviewer.
Setelah sukses terinstall maka anda sudah bisa menggunakan aplikasi ini untuk remote desktop atau mengendalikan pc lain lewat internet, lan dan wifi dengan catatan komputer lawan/client sudah terinstall teamviewer juga dan terhubung ke internet, atau jaringan lokal anda.

Install Di Android

Berbeda dengan versi komputer atau pc, untuk Android dipisahkan menjadi dua versi yaitu :
  • Teamviewer for Remote Control : pilih versi ini jika anda ingin mengendalikan PC dari Android
  • Teamviewer QuickSupport : pilih versi ini jika anda ingin remote Android dari PC
Yang mana yang harus dipilih? itu tergantung kebutuhan anda, tetapi menginstall keduanya tidak akan bermasalah karena memiliki fungsi yang berbeda.
Kali ini akan kami berikan contoh satu saja yaitu untuk remote control, dan caranya adalah sebagai berikut :
  1. Install dari Google Play Store melalui link ini.
  2. Tunggu proses download dan install sampai selesai.
Berbeda dengan versi PC atau desktop, untuk Android tidak ada opsi yang harus dipilih saat melakukan proses instalasi tetapi saat pertama kali dijalankan anda akan melihat tampilan seperti dibawah ini.
Cara Install Teamviewer 9 Di Windows 7 dan Android
Pilih Next, beberapa kali sampai anda melihat tombol Done lalu pilih dan anda pun siapmenggunakan Teamviewer di Android, silahkan tes apakah sudah berfungsi dengan melakukan remote control ke pc.
Untuk mengontrol pc dari Android, anda hanya perlu masukan ID teamviewer pc tersebut kemudian pilih Remote Control, setelah terhubung masukan password Teamviewer pc untuk bisa mengakses pc tersebut. Jika sukses maka anda akan melihat tampilan seperti dibawah ini.
Cara Install Teamviewer 9 Di Windows 7 dan Android
Seperti terlihat pada gambar saya mengendalikan atau menjalankan laptop dari hp Android pakai teamviewer, setelah terhubung seperti diatas, anda juga bisa melakukan transfer file baik dari pc ke Android , maupun sebaliknya dengan mudah.

0 komentar:

Posting Komentar